Netizen Mengeluh, Benarkah Telkomsel Alami Gangguan Jaringan?

OneStopPulsa.Com - Sebagian pengguna Telkomsel mengeluhkan terjadinya gangguan sinyal. Mereka pun mengeluarkan unek-uneknya di media sosial seperti Twitter.

Ada yang mengatakan sinyal operator pelat merah itu kadang timbul kadang tenggelam. Ada pula yang menyatakan sejak pagi, layanan Telkomsel mengalami gejala lemot.

Harga Pulsa dan Kuota Telkomsel Paling Murah

Berikut sebagian postingan pengguna Telkomsel yang terpantau berseliweran di Twitter yang onestoppulsa.com lansir dari detikinet:
Telkomsel no service pas w udah turun jemputan, gabisa mesen gojek alhasil naik angkot~ untung jam segini belom macet 😌
— Poppy (@popiikoo) May 17, 2018

@Telkomsel min, sedang gangguan kah? Saya sama sekali ngak dapat sinyal alias no service. Sudah dicoba restart beberapa kali tapi tetap no service. Posisi saya di jatiluhur -jatiasih,bekasi.Trims
— carolina (@oline_carolina) May 17, 2018

Halo admin @Telkomsel
What's truly happening?
My signal turns to be no service. When It appeared, it then disappeared. It seems fluctuated.
Would like to fix it?
— PPP (@Pebriip) May 17, 2018

Yak... Jaringan telkomsel error kawan2... Udah 20-30 min no service. Selamat yang dapat jaringan wifi..
— Risma (@Rismeh) May 17, 2018

Helooo @Telkomsel ada apa lagi nih? Lokasi di pondok kelapa, duren sawit, jakarta timur. Sinyal naik turun trus no service. Berkali kali di airplane mode, restart hape, nggak ngaruh~ pic.twitter.com/qpKe8MgvVI
— Teteh Manis yang Hangat (@tehmanisshangat) May 17, 2018

Saat dikonfirmasi secara terpisah, pihak Telkomsel membenarkan terjadinya gangguan pada layanan call di pulau Jawa dan sebagian Kalimantan. Namun untuk layanan SMS dan internet serta pengisian pulsa Telkomsel murah bisa digunakan sebagaimana biasanya.

"Saat ini terjadi gangguan layanan suara (call) di wilayah Jawa dan sebagian wilayah Kalimantan, sedangkan untuk layanan intenet dan SMS tetap berfungsi dengan normal," sebut Denny Abidin, GM Eksternal Communications Telkomsel dalam keterangannya pada Kamis (17/5/2018).

Ia menjanjikan jaringan Telkomsel akan pulih sepenuhnya dalam waktu sekitar 1 jam sampai 2 jam dari waktu gangguan. Sekarang masalah itu sudah ditangani.

"Team teknis Telkomsel sedang berupaya untuk memulihkan gangguan ini dengan waktu recovery 1-2 jam ke depan. Kami menyampaikan permohonan maaf atas gangguan dan ketidaknyamanan yang terjadi," tambah dia.

Denny melanjutkan, layanan sebenarnya sudah berangsur-angsur normal. "Saat ini gangguan layanan suara (call) di wilayah Jawa dan sebagian wilayah Kalimantan telah normal sepenuhnya. Pelanggan yang masih memiliki kendala disarankan untuk merestart ponselnya."

Namun demikian, untuk transaksi pengisian pulsa elektrik maupun kuota data paket internet tetap normal dan tiada gangguan sama sekali. Hal ini onestoppulsa.com pantau dari beberapa server termurah dan terpercaya seperti Morena Pulsa di Surabaya Jawa Timur, Digdaya Tronik di Semarang Jawa Tengah dan Darra Reload di Tangerang Jawa Barat semuanya normal, aman, lancar dan terkendali.

Iklan Atas Artikel


Cara Daftar Jadi Agen Kuota Morena Pulsa Termurah

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel